Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Prov Kalsel Menyerahan Delapan Penghargaan Adipura, Enam penghargaan Proklim dan Lomba Inovasi Desa/Kelurahan Terbaik

Lensa Kalimantan
, 12/16/2024 06:46:00 PM WIB Last Updated 2024-12-16T11:46:52Z
---

Banjarbaru - Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Prov.Kalsel, menggelar penyerahan hadiah Adipura 2023, proklim dan lomba inovasi desa/kelurahan terbaik Provinsi Kalsel Tahun 2024.di Kantor DLH Prov.Kalsel Banjarbaru, Senin (16/12/2024) siang.


Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat dan perwakilan daerah, dan Penghargaan piala anugrah Adipura diperoleh 8 kabupaten/kota yaitu Kota Banjarbaru, Kabupaten Tabalong, Kabupaten Hst, Kabupaten Hss, Kabupaten Tapin, Kabupaten Barito Kuala, Kabupaten Tanah Laut, Dan Kabupaten Tanah Bumbu. 



Pemberian penghargaan Adipura, Proklim, dan Lomba Inovasi Desa/Kelurahan Terbaik oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Kalimantan Selatan merupakan suatu bentuk apresiasi dan dorongan bagi kabupaten/kota di wilayah tersebut dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan hidup. 


Pemerintah Provinsi Kalsel melalui DLH telah memberikan penghargaan kepada 8 kabupaten/kota yang berhasil meraih Adipura, termasuk Kota Banjarbaru, Kabupaten Tabalong, Kabupaten Hst, dan lainnya.



Hanifah Dwi Nirwana Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalsel,dalam sambutanya mengatakan capaian ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Provinsi Kalimantan Selatan.


"Kami (DLH Prov.Kalsel) menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh kabupaten/kota yang telah berpartisipasi." Ujarnya.


"Semoga apresiasi yang diberikan dapat bermanfaat dan semakin meningkatkan semangat kita dalam menjaga serta mengelola lingkungan." Do'a Hanifah.


Penghargaan Adipura, Proklim, dan Lomba Inovasi Desa/Kelurahan terbaik ini diharapkan dapat memotivasi masyarakat dan pemerintah setempat untuk terus berinovasi dalam perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup. 


Hal ini sejalan dengan upaya untuk mewujudkan pengelolaan lingkungan hidup yang berkelanjutan di Provinsi Kalimantan Selatan.


Dalam acara penyerahan penghargaan tersebut, berbagai pihak seperti pejabat dan perwakilan daerah turut hadir untuk menyaksikan penghargaan yang diberikan. Pemberian penghargaan Adipura juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan, serta menjadi langkah positif dalam menjaga kelestarian alam bagi masa depan generasi mendatang.


Penghargaan Proklim juga turut diberikan dalam acara tersebut, sebagai bentuk pengakuan terhadap desa/dusun/kelurahan yang telah melakukan upaya dalam mitigasi perubahan iklim. 


Penghargaan ini menjadi dorongan bagi seluruh masyarakat untuk terus berperan dalam menjaga keseimbangan lingkungan hidup demi keberlangsungan hidup bersama.


Dengan adanya penghargaan Adipura, Proklim, dan Lomba Inovasi Desa/Kelurahan Terbaik ini, kesadaran dan kepedulian terhadap lingkungan hidup semakin meningkat di Provinsi Kalimantan Selatan.(Tm)

Komentar

Tampilkan

Terkini