Para Tokoh Lsm Banua Berkumpul : Sepakat akan Menghalau Segala Bentuk Aksi huru hara Yang Menghabat Jalannya Pilkada Serentak Tahun 2024 Di Kalsel Agar Berjalan Aman dan Damai

Lensa Kalimantan
, 11/21/2024 07:02:00 PM WIB Last Updated 2024-11-21T12:06:59Z
---

Banjarmasin - H.Dinjaya Mengatakan bahwa hari ini berkumpul dengan Anang Bidik, Abang Suriansyah, Bang Jali dan kawan-kawan semua serta LSM, Forpeban, IPI, Pemuda Islam, Pekat IB, Gepak Kalsel, dan GPI Kalsel, pada Kamis (21/11/2024) siang di Banjarmasin. 


Mereka berkumpul dengan tujuan untuk menjaga kondusifitas di Kalimantan Selatan, khususnya di Kota Banjarmasin, agar menjadi aman dan terkendali.


H.Dinjaya menyatakan bahwa mereka tidak menginginkan terjadinya huru-hara di Kalimantan Selatan, terutama menjelang Pilkada serentak 2024 yang tinggal beberapa hari lagi. 


Mereka bertekad untuk menghalau segala perbuatan orang yang mencoba menciptakan kerusuhan, dan memonitor isu-isu terkait demo yang mungkin terjadi menjelang Pilkada.


Menurut H.Dinjaya, tindakan yang tidak bermanfaat di masa tenang harus dicegah, dan aksi demo yang direncanakan oleh pihak yang tidak berasal dari Banjar harus diawasi dan dipertanyakan tujuannya. 


"Kami sepakat jangan sampai ada huru hara di masa tenang ini, jangan ada yang meributkan dinas dinas apa pun yang mau di adukan di Kejati Kalsel maupun di Polda Kalsel." Tegasnya.


Ia mengatakan lagi, dalam rangka itulah kami berkumpul untuk memonitor aksi aksi tidak bermanfaat di masa tenang.


"Menurut informasi yang kita dapat, sebenarnya mereka yang di duga akan melakukan aksi demo di masa tenang ini bukan asli orang Banjar." Ungkapnya


Selain itu, Ketua Pekat IB Kalsel juga menambahkan bahwa LSM yang berkumpul hari ini sepakat untuk menjaga keadaan Banua agar kondusif dan damai menjelang Pilkada.


Suri, mengungkapkan bahwa mereka mendapatkan informasi tentang rencana aksi demo di masa tenang, dan merasa perlu untuk berkumpul dan siap bertanya jika ada masalah yang perlu diselesaikan tanpa perlu menyebabkan kerusuhan. 


"Kita mendengar hari ini akan ada aksi demo makanya kami kumpul di sini, di warung 86 Samping Kejati Kalsel, seandainya pun ada akan kami pertanyakan ada masalah apa hingga akan ada aksi demo." Ungkap Suri.


"Karena yang kita kwatirkan di saat jelang Pilkada ini, akan terjadi hal hal yang tidak kita inginkan, makanya hari ini kami berkumpul." Pungkasnya.


Kekhawatiran akan terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan menjelang Pilkada menjadi alasan utama bagi mereka untuk bersatu dan menjaga ketertiban di masyarakat.


Dalam situasi yang tegang menjelang Pilkada, sebuah langkah preventif seperti berkumpul dan mengawasi setiap potensi kerusuhan adalah tindakan yang bijaksana. Semoga dengan kebersamaan dan kesadaran akan pentingnya menjaga kondusifitas dan keamanan, khususnya di Banjarnasin dapat tetap aman dan damai menjelang dan selama Pilkada 2024.(@tim)

Komentar

Tampilkan

Terkini