Kalsel_Marabahan, polres Barito Kuala (Batola) laksanakan pengamanan pendaftaran bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Batola pada hari Kamis (29/8/2024)
Sebanyak 2 pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kab. Batola telah mendaftar di KPU Kab.Batola kemarin
Pendaftaran Bakal pasangan Calon Bupati dan Wakil bupati masih berlangsung dan pada hari ini Kamis pasangan DR. H. BAHRUL ILMI, S.H.,M.H, dan HERMAN SUSILO mendaftar di KPU Kab. Batola
Pelaksanaan pendaftaran Paslon dilakukan pengamanan mulai dari titik kumpul bakal Paslon di Wilayah Kec. Alalak, sepanjang jalur yang dilalui Rombongan hingga di lokasi Kantor KPU Kab. Batola
Pengamanan dipimpin kabag Ops polres Batola Kompol Sony Fratago Lumban Gaol, S.E.,M.M dengan didampingi para Kasatgas Operasi Mantap Praja (OMP)
Kapolres Batola AKBP ANIB BASTIAN, S.I.K.,M.H melalui Kasi Humas IPTU Marum Mengatakan
Sebanyak 129 personil dilibatkan dalam pengamanan pendaftaran pasangan Bakal Calon Bupati dan wakil Bupati Kab. Batola tersebut yang tersebar di beberapa titik lokasi
Pasangan DR. H. BAHRUL ILMI, S.H.,M.H, dan HERMAN SUSILO tiba di KPU Kab. Batola pada jam 12.10 wita dan
Sebelum menuju kantor KPU paslon tersebut berkumpul dan dari Kantor DPC PPP Kec. Alalak dan berangkat bersama Tim parpol pengusung dan simpatisan pendukung
Tiba di kantor KPU Kab. Batola pasangan bakal calon DR. H. BAHRUL ILMI, S.H.,M.H, dan HERMAN SUSILO beserta rombongan diiringi dengan Kesenian
Proses pendaftaran selesai 14.30 wita dan Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati, BAIMAN beserta rombongan meninggalkan Kantor KPU Kab. Batola
Seluruh rangkaian kegiatan dilakukan pengamanan oleh personil polres Batola, personil TNI Kodim 1005 Batola, Satpol PP dan pengawasan dilaksanakan oleh Panwaslu Kab. Batola
Lebih lanjut Kasi Humas IPTU MARUM mengatakan
Selain pengamanan secara terbuka Polres Batola Juga melaksanakan pengamanan tertutup
Kegiatan pengamanan bertujuan agar tahapan pendaftaran dan semua tahapan PILKADA tahun 2024 di Kab. Batola dapat berjalan dengan lancar, dan situasi tetap terpelihara Aman Kondusif . (Humas Polres Batola)