BARABAI - Kasus penemuan bayi perempuan di Desa Binjai Pirua, Kecamatan Labuan Amas Utara, Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), saat ini dalam penganan polisi, Selasa (6/6/2023).
Kepala Polsek Labuan Amas Utara, Ipda Lilik Hadriyanto, mengatakan, berdasarkan informasi dari saksi atas nama Dewi Ari Aulia bahwa pada saat itu mendengar ada suara tangisan bayi di sekitaran dekat rumahnya.
Saat penemuan bayi tersebut, masih dini hari, sekitar pukul 04.15 Wita.
"Saksi kemudian berusaha mencari arah suara tangisan bayi tersebut dan ditemukannyalah seorang bayi berada di teras Musala Nurul Yaqin," jelasnya.
Setelah menemukan bayi yang dibuang pelaku tak bertanggung jawab di teras tempat ibadah tersebut, saksi kemudian mengambil dan membawa ke rumahnya.
"Untuk sementara, bayi tersebut berada di rumah saksi dan dirawat sementara oleh saksi," jelasnya.(red)